Hari Badak Sedunia Mobile Legend? Baca Penjelasannya
AnonSec Team
1 min read
Dalam game Mobile Legend terdapat suatu istilah hari badak sedunia Mobile Legend atau hari badak nasional di Mobile Legend. Tahukah kamu dengan maksud dari istilah tersebut? Yuk mari kita bahas bersama-sama.
Hari Badak Sedunia Mobile Legend
Hari badak sedunia Mobile Legend merupakan hari dimana semua peringkat pemain turun sehingga berada dalam peringkat atau rank epic.
Epic inilah yang dinamakan sebagai hari badak dunia.
Bagaimana bisa epic dinamakan sebagai hari badak nasional di Mobile Legend. Perlu kamu ketahui bahwa rank epic memiliki lambang atau logo badak.
Inilah yang membuat para player menyebutnya dengan hari badak sedunia Mobile Legend.
Entah itu epic I, II, III, IV, atau V yang pasti epic. Biasanya kalo kamu mencapai mythic maka rank epic yang akan kamu dapatkan diantara epic III atau epic II.
Sedangkan untuk setiap lambang peringkat itu berbeda-beda. Ada yang seperti singa, harimau, serigala dan lain-lain.
Kapan Hari Badak Sedunia Mobile Legend?
Hari badak sedunia ini akan selalu terjadi pada tiga bulan sekali. Untuk mengetahuinya, kamu bisa melihat melalui panduan berikut:
- Buka game Mobile Legends.
- Masuk ke dalam mode rank.
- Tekan tulisan season atau S yang berada di atas.
- Kemudian disana akan muncul tulisan Season berakhir dalam hari yang ditentukan.
Waktu itu akan dihitung mundur dan jika waktu sudah semakin sedikit maka kamu harus bersiap-siap menuju hari badak sedunia Mobile Legend.
Walau pun semua pemain turun ke tier epic, tapi mereka akan mendapatkan hadiah dari usaha yang mereka lakukan. Hadiahnya berupa battle point, skin season dan masih banyak lagi lainnya.
Jadi pada saat datangnya hari badak nasional di Mobile Legend, kamu tidak perlu malu karena bukan kamu saja yang merasakan turun ke epic tapi semua orang juga merasakannya.
Nah itulah penjelasan mengenai hari badak sedunia Mobile Legend atau hari badak nasional di Mobile Legend.
Sekarang kamu sudah mengetahuinya kan. Jadi jangan terkejut ya saat itu terjadi berarti pergantian season.
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.